Wawako Azhar Hamzah Serahkan Bantuan Atensi Dari Kemensos

    Wawako Azhar Hamzah Serahkan Bantuan Atensi Dari Kemensos

    SUNGAI PENUH, JAMBI - Walikota Sungai Penuh diwakili Wakil Walikota Sungai Penuh, Azhar Hamzah menyerahkan Bantuan Program Asistensi Rehabilitas Sosial ( Atensi ) dari Kementerian Sosial Republik Indonesia untuk Lansia dan Desabilitas, Senin (10/3).

    Adapun bantuan diberikan kepada sebanyak 131 penerima terdiri Beras, Susu, Roti Kaleng, Sarden dan Minyak Goreng.

    Wawako Azhar Hamzah, dalam sambutannya berharap bantuan diberikan dapat membawa manfaat yang besar bagi para penerima, terutama dalam hal pemulihan dan pemberdayaan sosial bagi kelompok - kelompok rentan seperti penyandang desabilitas dan lansia.

    Selanjutnya Wawako Azhar Hamzah juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada kementrian Sosial melalui Direktorat Jendral Rehabilitas Sosial sentra Alyatama Jambi atas bantuan yang telah disalurkan.

    "Terima kasih atas bantuannya. Bantuan ini sangat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan harian mereka, " sampai Wawako Azhar Hamzah.

    Turut menghadiri, Sekda Alpian, Asisten Pemerintahan & Kesra selaku Plt.Kepala Dinas Sosial, Zahirman, Kepala Sentra Alyatama Jambi serta tamu lainnya. 

    sungaipenuh jambi sungaipenuh jambi sungaipenuh jambi
    Soni Yoner

    Soni Yoner

    Artikel Sebelumnya

    KIP-K IAIN Kerinci, Rektor: Ini Sepenuhnya...

    Artikel Berikutnya

    Apresiasi Malam Anugerah Keterbukaan Informasi...

    Berita terkait